Popular Post

Posted by : Unknown Kamis, 23 Oktober 2014

To : Sahabat Muda Indonesia

Sahabat Muda, suka travelling ke Jogja gak?
Udah travelling kemana ajah?  Malyoboro, Alkid (Alun-alun Kidul), Kraton, Amplas,Taman Pintar, Taman Budaya?
Ke pantai-pantainya, udah kemana ajah? Parangtritis, Depok, Baron?
Kalo ke Jogja, trus ke Malbor, Alkid, TBY , itu mah udah biasa ya. Ke Jogja tuh, gak seru kalo gak ke pantainya juga. hehehe
Sometime we don't have enough time ya, buat travelling ke semua tempat wisata di Jogja, jadi kita cuma pilih tempat-tempat yang udah dikenal banyak orang n deket perkotaan, kayak Malbor, Alkid, dan kalo ke pantai pun paling ke Paris (Parangtritis), Depok, Baron. Tapi buat sahabat muda, yang lagi punya banyak waktu, cukup uang n suka travelling tentunya, coba deh kalian kunjungi tempat-tempat yang belum terlalu familiar, kadang kala tempat-tempat itu lebih bagus dari tempat-tempat yang udah familiar.

Siap-siap baca tulisan ku ya, karena hari ini aku bakal ceramah banyak banget, tapi bahasanya tetep ringan n santai kok, OK? ^.^

Pantai Drini,
Menurut google deskripsi pantai Drini tuh kyk gini :

Peta Lokasi Pantai Drini Gunungkidul Yogyakarta
Lokasi Pantai Drini terletak di Desa Banjarejo, Kecamatan Tanjungsari, Kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta. Pantai Drini melengkapi wisata pantai Gunungkidul, merupakan pelabuhan nelayan tradisional dan TPI, juga terdapat sebuah pulau karang kecil. Pantai ini banyak tumbuh pohon drini yang dipercaya orang sebagai penangkal ular berbisa. Letaknya berada di Timur Pantai Sepanjang kurang lebih 1 Km. Koordinat lokasi: 8°8'17"S 110°34'40"E.
Kalo menurut aku yang barusan ke sana :
Sebelumnya udah penah denger belum sih tentang pantai Drini? Beberapa hari yang lalu aku baru ajah ke pantai ini. tempatnya indah banget, beda banget sama Parangtritis. Keindahan alam di pantai ini masih terjaga keindahannya terbukti, sepanjang aku jalan di pinggir pantai aku mudah banget nemuin bintang-bintang laut yang berlindung diantara bebatuan pantai, yang bentuknya seperti ini:

Selain itu pasir di pantai ini, pasir putih lho, dan cangkang-cangkang kerang yang sudah tak berpenghuni serta bebatuan berbentu cantik sangat mudah kita temui di spanjang bibir pantai. Menurut aku pantai ini cocok banget buat kita yang lagi cari lokasi buat pra wedd atau sekedar wisata alam aja. Tapi seperti kata hight risik - hight return, meski menawarkan keindahan yang menarik untuk dinikmati, namun pantai ini terbilang jauh karena di perlukan waktu 3 jam dari kota Jogja untuk sampai ke pantai ini, harga-harga makanan dan barang -barang di pantai ini juga bisa dibilang mahal ya, bahkan bisa dibilang 2X dari harga makanan di kota Jogja. So, gimana? Sahabat muda penasaran gak buat dateng ke pantai Drini?
kalo di atas tadi ambil dari google,  kalo yang ini foto asli yah, pas aku ke sana :D
Kalo yang terakhir ini penulis numpang narsis yah, maklum masih muda bro..



Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © My Dairy - Date A Live - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -